METODE PELATIHAN
Pelatihan ini akan banyak mempergunakan alam bebas sebagai medianya. Para peserta akan mempelajari semua materi dari kegiatan atau games yang akan diadakan di alam terbuka. Program ini akan dilakukan dengan komposisi 70 % di alam terbuka dan 30 % diskusi kelompok (group discussion) sebagai penunjang dari setiap kegiatan.
Dengan metode pembelajaran eksperiensial atau lebih dikenal dengan "learning by doing", peserta akan dihadapkan dengan keadaan yang nantinya dapat diimplementasikan di dalam kehidupan sehari-hari, dan juga membuat pemahaman terhadap suatu permasalahan akan semakin tinggi sehingga implementasinya juga semakin mudah. Walaupun sebagian besar pelatihan dilakukan di alam terbuka, kami tetap mempertahankan tingkat keselamatan yang tinggi dimana kami selalu membekali para instrukturnya dengan pengetahuan tentang PPPK.
HASIL YANG DICAPAI
Biaya yang dikeluarkan guna pelatihan sebenarnya adalah suatu investasi jangka panjang terhadap sumber daya manusia atau karyawan suatu perusahaan atau pekerja yayasan itu sendiri.
Keuntungan yang didapat dari mengikuti kegiatan ini akan kembali lagi kepada manusia-perusahaan-yayasan berupa peningkatan kinerja karyawan, pembentukan team yang kompak dan performance karyawan yang semakin meningkat, dimana keuntungan tersebut bervariasi dan tergantung dari kebutuhan perusahaan, lama pelatihan dan fasilitas yang dikehendaki.
Fasilitas pelatihan sebagai berikut:
* Program pelatihan berdasarkan paket yang dipilih
* Instruktur berpengalaman selama kegiatan berlangsung
* Perlengkapan Outdoor selama kegiatan
* Peralatan Games selama kegiatan
* Transportasi
* Akomodasi (indoor atau outdoor) selama kegiatan berlangsung.
PROGRAM UNTUK TEAM BUILDS
CONTOH PROGRAM KEGIATAN:
Hari ke 1
Pagi hari berangkat ke Bumi Perkemahan Prambanan dengan bus Trans Yogyakarta. Mengikuti presentasi dari pihak panitia. Setelah makan siang (prasmanan), mengikuti permainan dialam terbuka. Setelah Sholat dan makan malam, dilanjutkan dengan evaluasi kegiatan yang teah dilakukan hari ini.
Hari ke 2
Senam pagi/Olah Raga Pagi. Dilanjutkan dengan pemberian materi dan permainan di alam terbuka. Setelah makan siang, dilanjutan dengan aktivitas alam terbuka lainnya dan di akhiri dengan diskusi. Evaluasi kegiatan hari ini.
Hari ke 3
Senam pagi /Olah Raga pagi. Trekking disekitar Candi dan pembekalan materi akhir. Setelah makan siang, evaluasi seluruh kegiatan pelatihan. Kembali ke Yogyakarta.
OUTBOND TRAINING & TAMASYA PEERUSAHAAN
Sehubungan dengan semakin pesat dan berkembangnya persaingan bisnis di dalam dan di luar negeri menyebabkan persaingan global menjadi lebih ketat sehingga banyak para pelaku bisnis perusahaan merasa perlu meningkatkan kualitas Sumber daya manusia bagi karyawannya.
Hal ini juga didorong dengan semakin banyaknya pelatihan - pelatihan yang diadakan baik di dalam (Indoor) maupun di luar (Outdoor) lingkungan perusahaan yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi, kebersamaan serta kekompakan di dalam menjalankan rutinitas kegiatan perusahaan.
Dalam melaksanakan kegiatan pelatihan manajemen di alam terbuka peserta mengikuti acara - acara gathering perusahaan-perusahaan yang dikombinasikan dengan permainan - permainan simulasi manajemen.
Pada saat ini, program baku pelatihan yang akan kami laksanakan terdiri dari tiga materi dasar yaitu pengembangan kepercayaan diri (self confidence), kerjasama kelompok (team building), dan kepemimpinan (leadership).
Selain program-program pelatihan yang telah baku di atas, kami juga menyediakan paket pelatihan berdasarkan pesanan peserta, dimana Organisasi kami dapat menentukan "main goal-nya" kemudian kami akan mendesain pelatihan yang sesuai dengan tujuan tersebut.
Dengan harapan, setelah mengikuti kegiatan - keagiatan kami tersebut, dapat meningkatkan kinerja dan produktivitas sumber daya (SDM) para karyawan.
Cara Konek Keyboard (Piano) ke Komputer
-
Saya sering sekali membuka YouTube untuk mencari video-video musik anime,
utamanya yang sudah...
[click title to read more]
3 tahun yang lalu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar